You are currently viewing Jum’at Berkah, Rumah Makan Zakky  Group Siap Makan Gratis

Jum’at Berkah, Rumah Makan Zakky Group Siap Makan Gratis

Lampung Tengah, Nenemonews (Lampung) – Rumah Zakky Group Kita yang terletak di jalan GG Apel Bandar Jaya Barat Kecamatan Terbanggi Besar Kabupaten Lampung Tengah selalu bagi-bagi makan gratis setiap hari Jumat

H. Sugianto pemilik rumah makan mengaku, ia senang berbagi rezeki kepada orang lain melalui bagi-bagi makanan gratis. Selain itu, ia termotivasi dari orang tuanya yang selalu berbagi kepada sesama.

“Insa Allah setiap hari Jumat saya selalu bagi sarapan gratis kepada semua orang. Semua dengan berkeliling dibagikan makan gratis setiap Jumat,” ujarnya, Jum’at (23/6/2023)

Di lokasi tampak para tukang becak dan beberapa ojol , Parkir serta pedagang berlalu lalang dibagikan nasi Bungkus gratis .

Salah satu tukang becak yang sudah berlangganan setiap Jumat mengaku senang dan merasa bersyukur dengan adanya kegiatan berbagi seperti ini.

“Saya sangat berterima kasih kepada Rumah Zakky yang selalu menyisakan rezekinya untuk dibagikan kepada kita semua, saya juga selalu mendoakan, agar rezeki H.Sugianto dilimpahkan olehNya, dan semoga kedepannya usaha yang dijalankan semakin berkah,” ungkap Rahmat

Kita akan membagikan insa Allah setiap hari Jumat. Ia juga mengatakan, sebelum selalu membagi nasi bungkus kepada tukang becak maupun orang-orang yang membutuhkan di jalanan.

“Zakky Group Buka 24 jam dan rumah makan Zakky Group menyediakan bermacam macam sajian dari Ayam bakar,sip sapi,ikan bakar,lele bakar ,cincang ,kikil serta sajian lainnya.

Semoga kegiatan tersebut membawa berkah yang melimpah baginya, serta pemelik rumah makan serta karyawan ucap Budi salah satu karyawan Zakky Group, semoga dengan banyaknya berbagi rezeki kepada orang, maka rezeki itu semakin dilimpahkan kepada kita semua.(Yudi)

Loading