Lampung Barat, Nenemonews (Lampung) – Dalam memperingati Hari Pers Nasional (HPN) yang jatuh tepat pada hari ini, Bupati Lampung Barat Hi.Parosil Mabsus mendapat Penghargaan Tjindarboemi Tahun 2021 dengan kategori pemerintahan sebagai kepala daerah pembangkit komoditi pertanian, Selasa (09/02/2020).
Dimana, penghargaan itu diberikan langsung secara simbolis oleh Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Lampung, Supriyadi Alfian S.Kom. MH., melalui Vidio Conference bertempat di Taman Kota Liwa Hamtebiu, Kelurahan Pasar Liwa, Kecamatan Balik Bukit.
Acara HPN ini turut dihadiri Wakil Bupati Drs.Mad Hasnurin, Ketua DPRD Lambar Edi Novial S.Kom., Kapolres Lambar AKBP Rachmat Tri Haryadi SH., MH., Kepala Kejaksaan Lambar Riyadi, Kepala OPD Lambar, Ketua PWI Lambar serta Wartawan yang ada di Lampung Barat.
Komentar